Pengertian Campuran - Tahukah kalian apa itu Campuran dalam Study Kimia? Campuran merupakan suatu penggabungan dari dua buah zat atau lebih. Zat yang digabungkan tidak dapat bersatu atau tidak bisa berubah secara kimiawi, dikarenakan zat tersebut masih memiliki sifatnya masing-masing.
Pada kesempatan kali ini kita akan membahasa tentang Campuran yang meliputi Jenis Campuran, Sifat Campuran, Ciri-ciri dan Contohnya. Dibawah ini penjelasan mengenai Campuran yaitu sebagai berikut :
Daftar Isi Artikel :
Ciri Ciri Campuran
Berdasarkan penjelasan diatas, Campuran memiliki beberapa ciri-ciri yaitu, sebagai berikut ini :
- Tidak Menghasilkan Zat Baru
Campuran yang sudah terbentuk, tidak bisa menimbulkan Zat yang baru. Karena dari setiap komponen yang membentuknya masih mempertahankan sifat asli dari masing-masing komponen. Campuran sangat berbeda dengan Senyawa yang sudah terbentuk, karena Senyawa dapat menimbulkan Zat yang baru dan juga sifat yang baru.
-
Proporsi Dapat Berubah
Dalam sebuah Proses Penggabungannya, Campuran secara fisik tidak memakai sebuah Proporsi yang jelas. Contohnya pada sebuah Jus, Jus bisa berubah-ubah Proporsinya, ini dikarenakan Sari Buah yang sudah tercampur oleh proporsi Air dan Air sebagai Zat Penyusunannya.
-
Proses Pemisahan Dilakukan Secara Fisik
Komponen suatu Zat Penyusun dari suatu Campuran dapat dipisahkan dengan memakai Proses yang dilakukan secara Fisik, contohnya adalah dengan memakai sebuah Alat Penyaring atau Alat Pengendapan. Kemudian jika proses pemisahan sudah terjadi, Zat yang sebelumnya sudah tercampur bisa dikembalikan kedalam bentuk awal.
-
Zat Penyusun Dapat Terlihat
Zat Penyusun yang terdapat didalam suatu Campuran, dapat dilihat secara jelas dan mudah dengan mata serta tidak harus menggunakan alat bantu tertentu.
-
Sifat Campuran Sama Dengan Pembentuk
Campuran tidak bisa dilakukan dengan menggunakan Reaksi Kimia, oleh sebab itu perubahan Sifat pada sebuah Zat Penyusun dari suatu Campuran tidak akan mengalami proses perubahan. Namun tetap mempunyai sifat-sifat yang sama ketika sudah tercampur kedalam Air.
Sifat-sifat dalam Campuran
Berdasarkan dari sebuah Zat Penyusunnya Campuran mempunyai sifat yang berbeda-beda, meskipun begitu Zat ini walaupun sudah tercampur didalam Zat lainnya, masih tetap mempunyai sifat aslinya. Sifat-sifat dalam suatu Campuran, yaitu sebagai berikut ini :
- Campuran mempunyai dua jenis Zat atau bahkan lebih.
- Zat Penyusun dari suatu Campuran masih tetap mempunyai sifat aslinya.
- Campuran mempunyai sebuah Perbandingan yang tidak tetap atau sembarangan.
- Campuran akan sulit untuk diuraikan kembali jika hanya menggunakan Proses yang biasa.
- Campuran akan mudah terurai kembali jika menggunakan sebuah Proses Fisika.
Jenis-Jenis Campuran
-
Campuran Heterogen
Campuran Heterogen merupakan hasil dari pencampuran dua atau lebih, dimana kedua Zat tersebut mempunyai komponen dan fase yang berbeda tetapi dapat dengan mudah dibedakan secara visual dan juga mudah dipisahkan dengan cara fisik.
Contoh Campuran Heterogen
Dalam kehidupan sehari-hari banyak sekali contoh dari Campuran Heterogen yang kita lakukan tanpa disadari. Contohnya yaitu, sebagai berikut :
- Pasir yang dimasukkan kedalam air.
- Beton adalah penggabungan dari Semen, Agregat dan juga Air.
- Air yang dicampur dengan minyak.
- Lilin yang yang dicampurkan kedalam air.
Ciri-ciri Campuran Heterogen
Campuran Heterogen memiliki karakteristiknya tersendiri yang dapat membedakan antara Campuran Heterogen dan Homogen yaitu, sebagai berikut ini :
- Zat Penyusun dapat dengan mudah dibedakan dengan Zat Penyusun yang lainnya.
- Campuran Heterogen mempunyai hasil pencampuran yang berwarna tidak sama (Degradasi).
- Campuran ini mempunyai rasa yang berbeda dari setiap lapisannya.
- Heterogen mempunyai sebuah Zat Perbandingan yang tidak sama ketika sudah tercampur.
- Memiliki Konsentrasi yang berbeda dari setiap Zat Penyusunnya.
- Heterogen berwujud berupa Zat Padat, Gas, dan Cair.
- Hasil pencampuran dapat dipisahkan dan dilakukan secara Mekanis.
-
Campuran Homogen
Campuran Homogen merupakan suatu campuran yang dapat terjadi antara dua Zat atau lebih dengan sebuah partikel-partikel penyusun yang sangat sulit atau bahkan tidak bisa untuk dibedakan lagi. Hasil dari Campuran Homogen biasanya disebut sebagai Larutan.
Contoh Campuran Homogen
Contoh dari hasil Campuran Homogen dapat kita jumpai dengan mudah didalam kehidupan sehari-hari, atau bahkan kita sering melakukannya. Contohnya yaitu, sebagai berikut ini :
- Garam yang dicampur dengan air, disebut Larutan Garam.
- Gula yang dicampur dengan air, disebut Larutan Gula.
- Susu yang dicampur dengan air.
- Garam yang di campur dengan gula dan air, menjadi Larutan Oralit.
Ciri-ciri Campuran Homogen
Berdasarkan dari contoh yang dijabarkan diatas Campuran Homogen dapat disimpulkan dengan beberapa ciri-ciri yaitu, sebagai berikut ini :
- Homogen mempunyai sebuah Zat Penyusun yang satu dengan yang lainnya sangat sulit atau bahkan tidak bisa dibedakan.
- Homogen mempunya persamaan Rasa.
- Campuran Homogen memiliki hasil yang sama rata pada Warna.
- homogen memiliki sebuah tingkat Konsentrasi yang sama.
- Zat yang sudah tercampur mempunyai Perbandingan yang sama.
- Hasil Homogen bisa berwujud berupa Zat Padat, Gas dan Cair.
- Pemisahan pada Campuran Homogen tidak dapat dilakukan dengan proses Mekanis, tetapi dilakukan dengan proses yang lebih sulit atau disebut dengan Distilasi.
Demikianlah penjelasan mengenai Pengertian Campuran beserta dengan Ciri-ciri, Sifat CAmpuran dan contohnya. Semoga dengan adanya tulisan ini dapat membantu kalian untuk mempelajari tentang Campuran. Mohon maaf apabila terdapat kessalahan kata. Terimakasih
Baca Juga Artikel Berikutnya :
Konfigurasi Elektron – Pengertian, Rumus, Sejarah, Cara Menentukan
Bilangan Oksidasi – Pengertian, Aturan, Contoh Soal Bilangan Oksidasi