Kosakata

Posted on

Kosakata- Pengertian, Makna Kata, Macam, Baru, Contohnya- Hallo sahabat pembaca yang beriman, pada kesempatan yang berbahagia kali ini kita akan membahas makalah tentang Kosakata yang meliputi : Pengertian hingga Contohnya.

Baiklah mari langsung saja kita simak uraian materinya dibawah berikut ini!

Pengertian Kosakata

Pengertian kosakata ialah sebuah himpunan kata yang bisa diketahui oleh seseorang atau entitas lainnya, atau juga merupakan sebuah bagian dari salah satu bahasa tertentu.

Kosakata ini berasal dari seseorang yang mana bisa didefinisikan sebagai suatu himpunan untuk tiap seluruh kata – kata yang dapat dimengerti oleh orang tersebut atau semua kata-kata yang kemungkinan akan digunakan oleh orang tersebut untuk menyusun kalimat baru. Tingkat kekayaan pendidikan dapat di lihat dari seberapa banyak kosakat yang di kuasainya.

Pengertian Kosakata Menurut Para Ahli

Banyak ahli yang telah memberikan suatu pendapatnya mengenai kosakata. Dibawah ini adalah beberapa pengertian kosakata menurut para ahli :

Menurut KBBI “Kamus Besar Bahasa Indonesia”

Kosakata adalah suatu wadah perbendaharaan suatu kata atau banyaknya jumlah kata yang di punyai di dalam suatu bahasa.

Menurut Henry Guntur Tarigan

Menurutnya bahwa pengertian kosakata adalah suatu kata – kata yang mana merupakan suatu perbendaharaan dalam bahasa.

Menurut Burhan Nurigiyantoro

Menurut beliau pengertian kosakata adalah sebuah kekayaan kata yang telah dimiliki oleh suatu bahasa.

Menurut Soedjito

Soedjito telah memberikan pengertian kosakata yakni sebagai berikut :

  1. Semua kata – kata yang mana terdapat di dalam suatu bahasa.
  2. Sebuah kata yang di gunakan di dalam suatu ilmu.
  3. Kekayaan ialah suatu kata yang dimiliki oleh setiap orang yang memiliki profesi sebagai pembicara.
  4. Merupakan daftar kata yang disusun di dalam sebuah kamus dengan disertai sebuah penyelesaiannya yang singkat dan praktis.

Menurut Kridalaksana

Menurut nya, bahwa kosakata atau leksikon, adalah sebagaimana dibawah ini, yaitu :

  1. Suatu komponen bahasa yang mana memuat semua tentang informasi mengenai suatu makna dan pnggunaan kata di dalam suatu bahasa.
  2. Kekayaan kata yang ada dan dimiliki oleh seorang pembicara atau penulis suatu tata bahasa.
  3. Daftar suatu kata yang telah disusun contohnya seperti : kamus, akan tetapi dengan penjelasan yang relatif singkat serta lebih praktis.

Menurut Dekdikbut

Kosakata yaitu salah satu aspek dalam suatu bahasa yang sangat penting bagi keberadaannya.

Menurut Dowdowski

Beliau telah menyatakan mengenai kosakata yaitu, bahwa :

  1. Kosakata adalah keseluruhan suatu kata yang mana terdapat di dalam suatu bahasa.
  2. Kosakata adalah keseluruhan suatu kata yang mana tersedia dengan baik kosakata aktif itu, dan digunakan oleh para pembaca serta penulis maupun tentang kosakata pasif yang digunakan oleh para pembaca dan juga para pendengar.

Menurut Adiwinarta “Dalam Husen

Pengertian kosakata menurutnya beliau adalah :

  1. Semua kata yang mana terdapat di dalam suatu bahasa.
  2. Yakni suatu kata yang bisa dikuasai oleh seseorang atau suatu kata – kata yang dipakai dari segolongan orang di dalam lingkungan yang sama.
  3. Sebuah daftar dari sejumlah kata serta frase dari suatu bahasa yang disusun dengan secara alfabetis dan disertai suatu batasan dan keterangan.

Menurut Swahnell

Kosakata atau penggunaan suatu kata di dalam bahasa, atau buku, atau karangan bahkan cabang ilmu pengetahuan dan suatu penyusunan kata di dalam suatu bahasa.

Menurut Rahayu

Pengertian kosakata yaitu suatu keseluruhan kata ataupun perbendaharaan kata atau bahkan suatu istilah yang mengacu pada sebuah konsep tertentu yang dapat untuk dimiliki oleh seseorang ataupun suatu bahasa di dalam suatu lingkungan.

Jenis – Jenis sebuah Kosakata

Berdasarkan frekwensinya penggunaan, kosakata bisa dibagi menjadi 2 macam, yaitu :

Kosakata Aktif

Kosakata aktif yaitu sebuah kosakata yang pada frekwensi penggunaannya sangatlah sering digunakan didalam berbicara ataupun menulis.

Contoh kosakata aktif, adalah sebagai berikut :

  • Bunga : Kembang – Berkata
  • Matahari – Muka
  • Angin – Wajah
  • Seperti : sebagai – Tidur
  • Dst.

Kosakata Pasif

Kosakata pasif adalah suatu kosakata yang mana frekwensi penggunaannya ialah sangat jarang terpakai, bahkan saat ini tidak pernah lagi digunakan sama sekali.

Contoh kosakata pasif adalah sebagai berikut :

  1. Puspa, yaitu : kusama – Surya, Mentari
  2. Bayu, yaitu : Pawana – Bak, Laksamana
  3. Kalbu – Sukma
  4. Nan – Bahari
  5. Dst.

Contoh Kosakata

Berikut dibawah ini ialah beberapa contoh kosakata beserta artinya. Kosakata yang di sajikan hanyalah di mulai dari abjad a sampai b, yaitu :

No. KosakataArti
1abrasi atau aberasiPenyimpangan bagi yang umum / tidak wajar
2absorsi  atau absorpsi penyerapan atau penghisapan
3accu atau aki alat himpun tenaga listrik
4adap atau adab moral atau etika atau sopan-santun
5adegio atau adagio waktu perlahan-lahan, tetapi berekspresi tinggi
6adesi atau adhesi bersifat melekat
7adi busana atau adibusana busana yang dirancang secara ekslusif atau busana kebesaran
8adi dayaatau adidaya adikuasa atau super power atau negara Amerika Serikat
9adi gang atau adigang bersifat pamer kekuasaan dan kekuatan
10adi gunaatauadiguna bersifat pamer kepandaian
11adi gung atau adigung bersifat pamer keluhuran atau keturunan
12
13adi kodrati atau adikodrati kekuatan dari Tuhan
14adi luhung atau adiluhung luhur dan bermutu tinggi
15aditorium / od itorium atau auditorium ruang untuk mendengarkan ceramah atau ruang pertunjukan
16admin  atau administrat or orang yang mempunyai kemampuan memimpin dan memerintah secara baik
17adpokat atau advokat pakar hukum atau pengacara
18advent  atau adven kedatangan Isa Al-Masih dalam agama Kristen
19adzan atau azan seruan untuk mengerjakan salat
20afdol atau afdal lebih utama atau alangkah baiknya
21agamis atau agamais orang yang beragama
22ajeg atau ajek terus – menerus secara berkala
23ajektif atau adjektif kata yang menguraikan nomina
24ajimat atau azimat yang mempunyai kesaktiannya
25akhirul kalam atau akhirulkala m penutup kata
26aktuil atau aktual bahan pembicaraan yang hangat
27alfa atau alpa lalai dari tugas atau kewajiban
28aliyah atau aliah pendidikan tingkat menengah atas
29alpha atau alfa huruf pertama abjad Yunani
30amandemen atau amendemen usulan untuk mengubah rancangan undang-undang
31amben atau ambin balai – balai atau tempat tidur
32ambeyen atau ambeien penyakit wasir
33ambulan/am bulance atau ambulans mobil pengangkut jenazah atau penolong orang sakit
34amirulhajyang memimpin jamaah haji
35 amirulhaji
36amper atau ampere satuan ukuran kekuatan arus listrik
37analisa atau analisis penyelidikan atau penguraian atau telaah
38anestesia atau anestesi hilang rasa pada tubuh
39anoda atau anode bagian yang bermuatan positif
40ansambel atau ensambel grup pemain musik
41antar umat beragama atau antarumat beragama antara umat beragama yang satu dengan umat beragama yang lain
42antene atau antena kawan pancar penangkap gelombang radio atau televisi
43antri atau antre menunggu giliran
44aparatur atau aparat pegawai negeri
45aplus atau aplaus tepuk tangan tanda setuju
46apostrop / opo strop atau apostrof tanda penyingkat (‘) atau misal
47apotik atau apotek tempat menjual obat atas resep dokter
48aquades atau akuades air dari hasil sulingan
49arbiter atau arbitrer sewenang-wenang atau sesuka-suka
50asal-muasal atau muasal asal-usul atau asal mula
51aseptor atau akseptor peserta KB
52asesori atau aksesori kelengkapan
53ashar / ashar atau asar salat pada petang hari
54astronot atau astronaut antariksawan atau angkasawan atau orang yang ke ruang angkasa
55atheis atau ateis paham yang tidak mempercayai Tuhan
56atmosfir atau atmosfer udara yang menyelimuti bumi
57atret atau ateret kendaraan yang tergerak mundur
58audiens atau audiensi kunjungan untuk menghormati
59auliya atau aulia orang-orang suci atau para wali
60autobiografi atau otobiografi buku riwayat hidup yang ditulis sendiri
61automatis/au tomatic atau otomatis dengan sendirinya
62azas atau asas hukum dasar atau dasar atau landasan
63balance atau balans keseimbangan atau seimbang
64baligh atau balig cukup umur
65balsem atau balsam minyak kental untuk digosokkan
66bandrol atau banderol pita cukai atau daftar harga
67bangker atau bungker lubang perlindungan di dalam tanah
68bapaknda / ba pakda atau bapanda ayah atau bapak
69baqa atau baka alam kelanggengan atau kekal
70barzah atau barzakh alam kubur
71batalyon atau batalion bagian dari resimen dalam kesatuan tentara
72baterei atau baterai alat himpun dan pembangkit listrik ataulampu senter
73bathil atau batil batal atau tidak benar atau tidak sah
74bazaar atau bazar pasar amal
75belangko atau blangko surat keterangan yang belum diisi
76belender atau blender alat pelumat makanan
77bemper atau bumper besi penahan benturan pada kendaraan
78bengkoang / b engkowang atau bengkuang nama sejenis tumbuhan umbi yang manis
79bensol atau benzol jenis bahan bakar / benzena
80bergajul atau bargajul pemuda nakal
81berjanji atau barzanj bacaan pujian riwayat Nabi Muhammad
82berterbanga n atau beterbanga n banyak yang terbang ke sana kemari
83BH atau beha pakaian dalam wanita penutup buah dada
84bhayangkara atau bayangkara pasukan pengawal
85bhiku atau biksu pendeta Budha
86bilyar atau biliar permainan bola sodok
87bilyun atau biliun seribu miliar
88binatu atau benatu pencuci dan penyeterika pakaianatau dobi
89biosfir atau biosfer bagian dari atmosfer paling rendah
90birahi atau berahi rasa cinta dengan lawan jenis yang berlebihan
91bis atau bus kendaraan angkutan manusia ukuran besar
92bisep atau biseps otot berkepala dua
93blacu atau belacu kain mori
94blantika atau belantika bisnis dalam dunia musik
95blokir atau blokade kepung atau diputus hubungannya dengan luar
96bolpoint / bolp en / polpen atau bolpoin alat tulis bermata pena
97bombon atau bobon gula – gula atau permen manis
98bonafid (bonafide)perusahaan yang berkembang dengan baik
99bongkokkeadaan punggung yang

Demikianlah pembahasan makalah tentang Kosakata. Semoga bermanfaat ya ….

Baca juga :